Sing Duwe Blog

SadatGo!BLOG. Versi 2014. Pindah haluan ke blogspot. Setelah di wordpress kena suspend :D. Saya adalah seorang Suami, Ayah 1 anak, Pekerja instansi Pemerintah, Pengendara Supra Fit New, Suka Sosmed, ..... *dan tentu masih akan ada lanjutannya*
SadatGo!BLOG. Mukim di Purworejo, Jawa Tengah. Hobi berpetualang di Internet, sehingga jejakpun kutinggalkan di blogspot. Tidak hanya itu, jejakkupun ada di facebook, flickr, formspring, friendster, koprol, mim, plurk, tumblr, twitter dan wordpress.

Jumat, 04 Desember 2009

Repetitive Strain Injury


tau istilah tersebut setelah saya mengalami nyeri pada jari, tangan sering kesemutan terutama pada waktu bangun pagi, pegal-pegal. Rasanya ingin selalu memijit tangan, memuter-muter tangan, pergelangan dan lengan. Tidak hanya itu, leher juga terkadang terasa kaku, punggung pun juga demikian. Dalam dunia medis, mungkin ini kena serangan Repetitive Strain Injury (RSI). Penyebabnya karena gerakan fisik yang salah, berulang-ulang dan terus menerus dalam jangka yang panjang. Akibatnya terjadi kerusakan otot, saraf dan jaingan lunak lain.

Apa penyebab dari semua ini ?
Ya karena sering berlama-lama di beraktifitas didepan komputer.

  • Kegiatan yang melibatkan keyboard dan mouse dapat menimbulkan cedera urat, lengan dan bahu.
  • Posisi duduk yang tidak benar.
  • Postur tubuh yang benar saat menghadap komputer dan perlu selalu rileks saat bekerja didepan komputer.
  • Monitor juga memiliki pengaruh pada kesehatan mata.


Penggunaan HP

Indikasi RSI pada pengguna HP biasanya ditandai dengan rasa nyeri, kaku, kesemutan pada jari jempol dan sendi-sendi lain tangan. Karena ibu jari yang paling sering digunakan untuk beraktifitas dengan Handphone, misalnya untuk SMS. Setelah sms secara terus-menerus, biasanya ibu jari akan mengalami hal seperti ini, yang diistilahkan dengan "texting thumb".

Lalu bagaimana kira-kira dengan kondisi saya?
Agaknya gabungan dari keduanya. Karena terlalu lama beraktifitas didepan komputer dan penggunaan hp (sering sms dan update sosial net via hp)^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan isikan komentar. Terima kasih