Sing Duwe Blog

SadatGo!BLOG. Versi 2014. Pindah haluan ke blogspot. Setelah di wordpress kena suspend :D. Saya adalah seorang Suami, Ayah 1 anak, Pekerja instansi Pemerintah, Pengendara Supra Fit New, Suka Sosmed, ..... *dan tentu masih akan ada lanjutannya*
SadatGo!BLOG. Mukim di Purworejo, Jawa Tengah. Hobi berpetualang di Internet, sehingga jejakpun kutinggalkan di blogspot. Tidak hanya itu, jejakkupun ada di facebook, flickr, formspring, friendster, koprol, mim, plurk, tumblr, twitter dan wordpress.

Jumat, 27 November 2009

Cerita Idul Adha

Alhamdulillah, kita masih diberi anugerah Allah ta'ala berjumpa kembali dengan 10 Dzulhijjah. Dimana pada hari ini adalah hari raya Idul Adha. Sebelumnya, tanggal 9 Dzulhijjah kita (yang tidak menunaikan ibadah haji) disunnahkan untuk Puasa Arafah, dimana keutamaan dari puasa arafah adalah akan menghapuskan dosa (dosa-dosa kecil) selama dua tahun. Semoga Allah ta'ala menerima amal ibadah saya dan kalian.

Idul Adha di rumahku
Alhamdulillah, setiap tahunnya di masjid depan rumah saya selalu menerima peneyembelihan hewan kurban.Berqurban, salah satu syiar Islam yang disyariatkan. Untuk tahun ini, masjid di rumah saya menerima 17 hewan kurban. 2 Ekor sapi dan 15 ekor kambing. Ini nih...foto-foto hewan kurbannya :
 
Ini sapi gemuk kali. Gagah perkasa. warnanya Item dominan jadi makin nambah gagah aja^^. Sewaktu akan disembelih, sudah "ditaleni" dari segala penjuru, eh bisa "mbedal" :)


Sapi putih baru dateng. Pasrah saja kalo bentar lagi mau disembelih^^




Embeeekk...embeekk.... itu kata kambing coklat didepan saya^^. Disebelahnya kambing-kambing pada sarapan pagi. Sarapan tuk terakhir kalinya.^^

 
wooow..ini kambing malah njengir-njengir. kira-kira baru ngapain nih kambing.^^

Itulah sebagian dari foto-foto sapi dan kambing kurban di masjid depan rumah saya. Foto pembantaian, saya kira ndak layak untuk ditampilkan^^. Pada hari ini, siapa diantara teman-teman yang tidak memakan daging kambing atau sapi ??

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan isikan komentar. Terima kasih