Pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tegal untuk tahun 2010 tinggal menghitung hari lagi. Sesuai rencana, pendaftaraan CPNS ini akan dibuka selama 10 hari, tepatnya mulai Selasa (16/11) hingga Kamis (25/11). Untuk tahun 2010, pendaftaran hanya dibuka secara online saja.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Tegal Retno Suprobowati SH MM mengatakan, pelamar yang berminat kini bisa mendaftar CPNS sewaktu-waktu. Pendaftaran calon pegawai negeri sipil ini hanya dilakukan secara online melalui situs cpns.jatengprov.go.id. Hal ini sesuai dengan kesepakatan yang digelar dalam pertemuan di BKD Provinsi Jateng, baru-baru ini. "Saya rasa sebagian pelamar sudah melek internet, terlebih lagi warnet sudah banyak menjangkau desa-desa. Pendaftaran secara online ini memudahkan panitia pengadaan CPNS untuk meneliti data pelamar," katanya, Kamis (11/11).
Menurut dia, pendaftaran calon pegawai negeri sipil tahun 2010 ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Tahun 2009 lalu contohnya, pendaftaran dibuka melalui dua jalur yaitu via online dan kantor pos. Pelamar kini juga dituntut lebih teliti. Sebab, panitia hanya memiliki dua opsi dalam seleksi administratif yaitu TMS (tidak memenuhi syarat) dan MS (memenuhi syarat) saja.
Adapun, pengumuman pengadaan CPNS ini akan dilaksanakan hari Sabtu (13/11) melalui situs cpns.jatengprov.go.id, pengumumpan tempel di seluruh SKPD Kabupaten Tegal dan Radio Citra Pertiwi FM. Pelaksanaan seleksi administratif akan dilaksanakan tanggal 16 - 28 November 2010. Tersedia 205 formasi dalam CPNS di Kabupaten Tegal, antara lain guru (68 formasi), tenaga teknis (75 formasi) dan tenaga kesehatan (62 formasi).
Sumber : suaramerdeka.com
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan isikan komentar. Terima kasih